Kegiatan kampore internasional ini diselenggarakan pada tanggal 5 – 11 Agustus 2024, ini adalah Kampore Pathfinder Internasional ke Sembilan yang diadakan di Gillette, Wyoming – USA. Kegiatan Kampore Internasional ini diadakan setiap 5 tahun sekali, kampore tahun ini dihadiri kurang lebih 60,000 ribu pemuda Pathfinder dan lebih dari 100 negara mengikuti kegiatan ini.
Kampore tahun ini mengambil tema “Believe the Promise” yang menggambarkan tokoh alkitab dalam perjanjian lama yaitu “musa” yang menerima panggilan Tuhan untuk membebaskan bangsa Israel dari perbudakan di Mesir.
Adapun utusan dari Uni Indonesia Kawasan Barat (UIKB) yang hadir ialah, MG. Pdt. Eben Sembiring, MG. Pdt. Daniel Tadja, MG. Pdt. Ronny Wenas, MG. Pdt. Hesky Wauran, MG. Pdtm. Marulli Pongilatan, MG. Pdt. Meiky Lapasiang, MG. Christine Saerang, MG. Lorraine Lesiasel dan MG. Justin.
Menunggu acara pembukaan pada hari selasa malam waktu setempat, pada sore harinya para peserta Pathfinder mempunyai kesempatan untuk berkeliling dan berkenalan dengan peserta perkemahan dari manca negara yang hadir disana dengan bertukar pin negaranya masing-masing. Walaupun sempat dihantam dengan badai sebanyak 2 kali di lokasi Kampore dan pembukaan acara kampore di tunda namun tidak mematahkan semangat dari ribuan peserta yang hadir disana, Tuhan menjaga semua peserta dalam keadaan sehat dan selamat tanpa terjadi yang tidak diinginkan. Pada hari berikutnya dilaksanakan Parade dengan membawa bendera negara masing-masing per Divisi yang begitu sangat antusias dari setiap peserta dari Divisi yang hadir disana.
Ada banyak kegiatan dan acara yang menarik yang dilaksanakan setiap harinya. Setiap malam para peserta menikmati pertunjukan musikal dan lagu-lagu rohani. Banyak aktifitas yang ditawarkan kepada peserta kampore, anak-anak pathfinder dapat memilih mengenai kelas-kelas kepahaman seperti tentang sejarah, organisasi, keterampilan, pelayanan, eksebisi berkuda, motor trail, panjat tebing, serta tour yang mengesankan dan kegiatan – kegiatan lainnya, disana juga banyak booth-booth pelayanan dan vendor-vendor yang sangat menarik.
Kegiatan yang dilaksanakan ini mempererat persahabatan antar negara-negara yang ada dan para pemuda Pathfinder mendapatkan banyak pengalaman, pelajaran yang positif lainnya di acara kampore ini, serta menghidupkan semangat pada pemuda Pathfinder agar tetap melakukan pekerjaan Tuhan dimanapun mereka berada.
Sampai jumpa pada Kampore Internasional selanjutnya dengan Tema “STAND STRONG” pada Tahun 2029 di Gillette, Wyoming – USA, Tuhan Memberkati.